• Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan
  • Indeks Berita
www.lintasnews.co.id
Advertisement
  • HOME
  • EKONOMI
  • DPRD
  • PEMERINTAHAN
  • KESRA
  • AGENDA KEGIATAN
  • PEMBANGUNAN
  • BERITA WILAYAH
  • POTRET TANGSEL
No Result
View All Result
  • HOME
  • EKONOMI
  • DPRD
  • PEMERINTAHAN
  • KESRA
  • AGENDA KEGIATAN
  • PEMBANGUNAN
  • BERITA WILAYAH
  • POTRET TANGSEL
No Result
View All Result
www.lintasnews.co.id
No Result
View All Result
Home Politik

Ketua Fraksi PDIP DPRD Tangsel Tunggu Keputusan Partai Soal Jadi Oposisi Ataukah Tidak

Agus supriyanto by Agus supriyanto
Januari 27, 2021
in Politik
0
Ketua Fraksi PDIP DPRD Tangsel Tunggu Keputusan Partai Soal Jadi Oposisi Ataukah Tidak
112
SHARES
233
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

LINTASNEWS-Ketua Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (F-PDIP) Tangerang Selatan (Tangsel), Putri Ayu Anisya belum bisa memutuskan, apakah partainya akan jadi oposisi atau tidak terhadap walikota baru. Pihaknya menunggu keputusan partai terkait hal itu.

“Saat ini, saya dan kawan-kawan fraksi masih menunggu keputusan partai,” kata Ayu menjawab pertanyaan Radar Tangsel.Com (Grup LintasNews.Co.Id), apakah PDIP akan jadi oposisi atau mitra terhadap walikota terpilih ke depan.

Mengirimkan pesan melalui WhatsApp, Rabu (27/1/2021), bendahara DPC PDIP Tangsel ini mejelaskan, pihaknya masih menunggu keputusan partai. “Sebagai kepanjangan tangan partai, kami siap tunduk taat terhadap keputusan partai,” anggota DPRD Tangsel Daerah Pemilihan (Tangsel) III (Serpong dan Setu) ini menerangkan.

Saat ditanya, apakah keputusan partai ini, termasuk menunggu dahulu hasil gugatan di Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa Pilkada Tangsel? Politisi muda PDIP itu pun mengiyakan.

“Betul,” jawab singkat politisi perempuan PDIP kelahiran Jakarta, 09 April 1994 tersebut.

Untuk lebih jelasnya, loyalis Megawati ini meminta Radar Tangsel menanyakan ke pimpinan partai. “Kalau itu baiknya ditanyakan ke ketua partai pak,” pintanya.

Karena, imbuh Ayu, dirinya hanya anggota. “Karena, kalau saya, kan, hanya anggota, menjalankan keputusan pimpinan partai,” cetusnya seraya menambahkan bahwa
fraksi hanya sebagai kepanjangan tangan partai.

Sebelumnya diberitakan, setelah jagoannya kalah di Pilkada Tangsel 2020, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) akan jadi oposisi kritis terhadap walikota yang baru. “Kami PSI akan tetap kritis terhadap kebijakan walikota baru. Apa pun bentuknya,” Sekretaris Fraksi PSI DPRD Tangsel, Alexander Prabu, Rabu (13/1/2021).

Untuk diketahui, setelah kalah di Pilkada Tangerang Selatan (Tangsel) 2020, pasangan nomor urut 1, Muhamad-Rahayu Saraswati Djojohadikusumo resmi mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK). Hal itu terlihat di website MK.

Berdasarkan lansiran resmi website Mahkamah Konstitusi (MK), Muhamad-Saraswati resmi mengajukan permohonan Perselisihan Hasil Pemilihan (PHP) Pilkada Tangsel 2020. “Pemohon: Muhamad (dan) Rahayu Saraswati Djojohadikusumo. Kuasa Pemohon: Astiruddin Purba. Termohon: KPU Kota Tangerang Selatan. Kuasa Termohon: – (kosong),” demikian bunyi informasi singkat di laman resmi MK, kemarin.

Masih di bagian kolom gugatan yang diajukan Muhamad dan Saraswati terdapat juga berkas APPP (Ajukan Perbaikan Permohonan Perselisihan) dan permohonan yang dapat diunduh. APPP atau AP3 Nomor: 118/PAN.MK/AP3/12/2020 itu ditandatangani oleh Panitera MK Muhidin pada Senin (21/12/2020), pukul 22:00 WIB.

Dikatakan Muhidin, berkas permohonan yang diajukan Muhamad dan Rahayu Saraswati, nomor urut 2 telah dicatat dalam Buku Pengajuan Permohonan Pemohon Elektronik (e-BP3). Berikutnya, kelengkapan permohonan pemohon akan diperiksa berdasarkan Peraturan MK Nomor 6 Tahun 2020 tentang Tata Beracara dalam Perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Wali Kota.

Bila permohonan belum lengkap, maka akan dilengkapi pada saat perbaikan permohonan terhitung 3 hari kerja sejak diterbitkan AP3. “Permohonan yang telah lengkap segera dicatat dalam Buku Registrasi Perkara Konstitusi Elektronik (e-BRPK),” papar Panitera MK Muhidin seperti tertulis dalam salinan APPP.

Sementara itu, permohonan yang diajukan Muhamad dan Saraswati melalui tim kuasa hukum terdiri atas 26 halaman. Di bagian atas tertera perihal “Permohonan Pembatalan Keputusan Komisi Pemilihan Umum Kota Tangerang Selatan Nomor 470/HK.03.1-Kpt/3674/KPU-Kot/XII/2020 tentang Penetapan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Tahun 2020 tanggal 17 Desember 2020”.

Sebagaimana diketahui, KPU Kota Tangsel telah menetapkan hasil rekapitulasi perolehan suara pasangan calon (paslon) Wali Kota-Wakil Wali Kota Tangsel Tahun 2020 dalam rapat pleno yang berlangsung di Hotel Grand Zuri, BSD, Tangsel, Kamis 17 Desember 2020. Paslon nomor urut 3 yakni Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan meraih suara terbanyak dengan 235.734 suara.

Lalu, Paslon nomor urut 1 yaitu Muhamad-Rahayu Saraswati memperoleh 205.309 suara. Sedangkan, paslon nomor urut 2 yakni Siti Nur Azizah-Ruhamaben mendapat 134.682 suara. (AGS)

Tags: Soal Oposisi Ketua Fraksi PDIP DPRD Tangsel Tunggu Putusan Partai
Share45SendTweet28Share11
Previous Post

Pegiat Lingkar Ganja Nusantara Ditangkap di Cilegon

Next Post

Demokrat Tangsel Dukung Kebijakan Walikota Baru yang Pro Rakyat

Agus supriyanto

Agus supriyanto

Related Posts

Rajin Turun ke Akar Rumput, Purwanto Gerindra Potensial Jadi Pemimpin Masa Depan Jakarta
Politik

Rajin Turun ke Akar Rumput, Purwanto Gerindra Potensial Jadi Pemimpin Masa Depan Jakarta

November 8, 2021
245
partai demokrat jawa barat
Politik

19 DPC Dukung Anton Sukartono Pimpin Partai Demokrat Jawa Barat

Oktober 21, 2021
433
Azis Jadi Tersangka, akankah Anak Buah Airlangga Hartarto Ditahan Penyidik KPK di Jumat Keramat Besok?
Politik

Azis Jadi Tersangka, akankah Anak Buah Airlangga Hartarto Ditahan Penyidik KPK di Jumat Keramat Besok?

September 23, 2021
222
Tok Tok Tok, Pendukung Sahkan Deklarasi “Ganjarist Sukabumi Raya”
Politik

Tok Tok Tok, Pendukung Sahkan Deklarasi “Ganjarist Sukabumi Raya”

September 12, 2021
277
90 Persen Siswa SMAN 2 Tangsel Diterima PTN, Belajar Daring tidak Mempengaruhi Kualitas
Politik

90 Persen Siswa SMAN 2 Tangsel Diterima PTN, Belajar Daring tidak Mempengaruhi Kualitas

September 9, 2021
230
Dua Dekade Partai Demokrat Terus Berkoalisi dengan Rakyat
Politik

Dua Dekade Partai Demokrat Terus Berkoalisi dengan Rakyat

September 8, 2021
212
Next Post
Demokrat Tangsel Dukung Kebijakan Walikota Baru yang Pro Rakyat

Demokrat Tangsel Dukung Kebijakan Walikota Baru yang Pro Rakyat

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Stay Connected test

  • 139 Followers
  • 63.8k Followers
  • 23.9k Followers
  • 99 Subscribers
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Asal Usul Nama Desa Pondok Ranji

Asal Usul Nama Desa Pondok Ranji

Januari 13, 2021
Masih Pakai Tanah Makam, Kantor Kelurahan Perigi Baru akan Pindah?

Masih Pakai Tanah Makam, Kantor Kelurahan Perigi Baru akan Pindah?

Maret 12, 2021
Seko Bantah, Walikota Jaktim  Plesiran di Masa Pandemi Covid-19

Seko Bantah, Walikota Jaktim Plesiran di Masa Pandemi Covid-19

April 21, 2021
Pendidikan Sespimti dan Sespimen Polri Tahun 2021 Resmi Dibuka

Pendidikan Sespimti dan Sespimen Polri Tahun 2021 Resmi Dibuka

Maret 24, 2021
Deretan Kasus Besar Yang Diungkap Calon Kapolri Tunggal di Bareskrim 

Deretan Kasus Besar Yang Diungkap Calon Kapolri Tunggal di Bareskrim 

BRI Region 8 Jakarta 3 Salurkan Bantuan BRIPeduli Renovasi Sekolah dan Beasiswa untuk Siswa SDN Cisoka III

BRI Region 8 Jakarta 3 Salurkan Bantuan BRIPeduli Renovasi Sekolah dan Beasiswa untuk Siswa SDN Cisoka III

Asal Usul Nama Desa Pondok Ranji

Asal Usul Nama Desa Pondok Ranji

Walikota Tangsel Dampingi Menkominfo Tinjau Puskesmas Jurang Mangu

Walikota Tangsel Dampingi Menkominfo Tinjau Puskesmas Jurang Mangu

BRI Region 8 Jakarta 3 Salurkan Bantuan BRIPeduli Renovasi Sekolah dan Beasiswa untuk Siswa SDN Cisoka III

BRI Region 8 Jakarta 3 Salurkan Bantuan BRIPeduli Renovasi Sekolah dan Beasiswa untuk Siswa SDN Cisoka III

Oktober 31, 2025
Bank BRI Kanca Bandara Soekarno-Hatta Serahkan Hadiah Undian Simpedes Periode II

Bank BRI Kanca Bandara Soekarno-Hatta Serahkan Hadiah Undian Simpedes Periode II

Oktober 29, 2025
Nikmatnya Sate, Praktisnya Bayar! BRI Hadirkan QRIS BRImo di Gerobak Bang Namin

Nikmatnya Sate, Praktisnya Bayar! BRI Hadirkan QRIS BRImo di Gerobak Bang Namin

Oktober 29, 2025
Bank BRI Kanca S. Parman Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Bank BRI Kanca S. Parman Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Oktober 29, 2025

Recent News

BRI Region 8 Jakarta 3 Salurkan Bantuan BRIPeduli Renovasi Sekolah dan Beasiswa untuk Siswa SDN Cisoka III

BRI Region 8 Jakarta 3 Salurkan Bantuan BRIPeduli Renovasi Sekolah dan Beasiswa untuk Siswa SDN Cisoka III

Oktober 31, 2025
207
Bank BRI Kanca Bandara Soekarno-Hatta Serahkan Hadiah Undian Simpedes Periode II

Bank BRI Kanca Bandara Soekarno-Hatta Serahkan Hadiah Undian Simpedes Periode II

Oktober 29, 2025
206
Nikmatnya Sate, Praktisnya Bayar! BRI Hadirkan QRIS BRImo di Gerobak Bang Namin

Nikmatnya Sate, Praktisnya Bayar! BRI Hadirkan QRIS BRImo di Gerobak Bang Namin

Oktober 29, 2025
207
Bank BRI Kanca S. Parman Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Bank BRI Kanca S. Parman Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Oktober 29, 2025
206
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan
  • Indeks Berita
Call us: +1 234 JEG THEME

© 2021 - LINTASNEWS.CO.ID .

No Result
View All Result
  • HOME
  • EKONOMI
  • DPRD
  • PEMERINTAHAN
  • KESRA
  • AGENDA KEGIATAN
  • PEMBANGUNAN
  • BERITA WILAYAH
  • POTRET TANGSEL

© 2021 - LINTASNEWS.CO.ID .