TANGERANG – Personel Satuan Binmas Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas agar senantiasa kondusif.
Hal tersebut diungkapkan oleh personel Binmas Terminal 2 Brigadir Agung Saputra saat sambang kamtibmas di pengendapan Taksi Bandara Soetta, Kamis (31/8).
“Kami juga memberikan imbauan agar kepada masyarakat dan pengemudi taksi memperhatikan standar operasional prosedur (SOP) kerja yang ada di Bandara,” kata Agung.
Terpisah, Kasat Binmas Kompol R Sigit Kumono mengatakan, pada kesempatan itu personelnya juga mensosialisasikan Call Centre Polresta Bandara Soetta yakni 08119909110.
Selain itu, kata dia, pihaknya juga mengajak masyarakat untuk membantu petugas keamanan apabila melihat tindak pidana segera hubungi petugas Polri terdekat.
“Hal tersebut guna dilakukan penanganan lebih lanjut,” kata Sigit seraya menjelaskan bahwa situasi kamtibmas hingga saat ini berlangsung kondusif.
Terakhir, dirinya juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjadikan Bandara Soetta sebagai rumah bersama yang aman dan nyaman serta damai.