• Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan
  • Indeks Berita
www.lintasnews.co.id
Advertisement
  • HOME
  • EKONOMI
  • DPRD
  • PEMERINTAHAN
  • KESRA
  • AGENDA KEGIATAN
  • PEMBANGUNAN
  • BERITA WILAYAH
  • POTRET TANGSEL
No Result
View All Result
  • HOME
  • EKONOMI
  • DPRD
  • PEMERINTAHAN
  • KESRA
  • AGENDA KEGIATAN
  • PEMBANGUNAN
  • BERITA WILAYAH
  • POTRET TANGSEL
No Result
View All Result
www.lintasnews.co.id
No Result
View All Result
Home News

Pandemi Berlalu, KUR BRI Bangkitkan Ekonomi Petani dan UMKM di Sintang

admin by admin
Desember 10, 2023
in News
0
Pandemi Berlalu, KUR BRI Bangkitkan Ekonomi Petani dan UMKM di Sintang
100
SHARES
208
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Lintasnews.co.id-Akibat Covid-19 Pertumbuhan ekonomi kabupaten Sintang  mengalami kontarksi  pada tahun 2019 yang hanya tumbuh 2,19 persen, kondisi ini lebih baik dibandingkan provinsi Kalimantan barat yang minus pertumbuhan.

Kondisi ini berangsur membaik pada tahun 2023 ini, Fungsional Statistik Ahli Madya BPS, Preatin menyatakan  tahun 2023 triwulan II ekonomi di Kalbar tumbuh sebesar 4,32 (c-to-c), beberapa sector usaha mulai menggeliat sejumlah kamar hotel di Kalbar juga mulai terisi.

Disisi lain, kesejahteraan para petani sawit di Sintang Kalimantan Barat terus meningkat signifikan seiring dengan  semakin naiknya harga jual Tandan Buah Segar (TBS) tahun 2023 ini.

Daniel (47) petani Sawit di desa Mensiku kecamatan Binjai Hulu kabupaten Sintang, satu dari sekian ribu petani sukses yang memulai usaha perkebunan sawitnya dengan memanfaatkan fasilitas pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI dengan Skim Mikro, kini dia telah menjadi petani sekaligus pengusaha yang nilai pinjamanya hingga ratusan juta.

Memanfaatkan pinjaman modal dari BRI sejak tahun 2008 yang dimulai dari Rp20 juta kini Daniel menjadi debitur Bank BRI yang menambah modal usaha dengan terus penambahan luasan kebun-nya.

“ Kita  sangat tertolong dengan adanya pinjaman dari BRI, bahkan setelah melihat perkebangan yang positif, BRI menawarkan meningkatkan usaha karena potensinya cukup besar maka kesempatan ini saya gunakan sebaik-baiknya, dan puji syukur saya salah satu petani yang dapat menikmati KUR di Sintang,” kata Daniel, kamis (7/12/2023)

Setelah mencairkan pinjaman, BRI juga diakui Daniel tidak meninggalkan begitu saja, BRI memberikan bimbingan singkat pengelolaan manajemen keuangan sederhana. Mereka (BRI) memberikan pandangan–pandangan pengembangan usaha yang mudah dipahami oleh para petani.

“Tahun ini para petani di Sintang mengalami masa puncaknya sebab harga TBS diatas Rp.2000 perkilogramnya sehingga memudahkan petani mengembangkan usahanya, saya terimakasih kepada BRI yang telah bermitra dengan petani, dulu akses petani ke Bank ini kan sulit namun sekarang jauh lebih mudah,” kata Daniel.

Dengan modal finansial yang cukup mendukung kini kebun sawitnya telah menghasilkan paling sedikit 20 ton perbulan atau rata rata menghasilkan minimal Rp40 juta perbulan.

Menurut data Bappeda Kabupaten sintang, Pertumbuhan ekonomi masyarakat kabupaten Sintang saat ini memang ditopang oleh  sector perkebunan sawit. Publikasi  BPS (2018)  produksi Perkebunan di Kabupaten Sintang sangat didominasi oleh perkebunan Sawit.  Dari 8 jenis hasil perkebunan seperti karet, Kakao, Kopi, Kelapa Hybrida, Lada, dan tanaman perkebunan lainya total  produksi sekitar 3 ratus ribu ton, 80 persennya didominasi oleh Sawit dengan total produksi 260.291 ton.

Small Busines Manajer BRI Kantor Cabang Sintang Arif Widodo mengatakan, melalui data penyaluran kredit Bank BRI dapat memprediksi pertumbuhan ekonomi sebuah daerah, Penyaluran yang tinggi menjadi indicator berkembangnya sebuah daerah.

Tahun ini BRI Kantor Cabang Sintang berhasil menyalurkan seluruh platform KUR dari Skim mikro hingga kecil sampai 100 persen.

“ Sintang ini unik untuk penyaluran KUR nya mendominasi, khusus untuk KUR kecil saja tercapai Rp120 Milyar, rata-rata penyaluranya  berada di pedalaman yang digunakan para petani sawit untuk penanaman sampai  perawatan kebun,” jelas Arif.

Diakuinya,  BRI memang melakukan penetrasi pasar UMKM hingga pedalaman Sintang, daerah perkebunan berperan menjadi penopang ekonomi daerah, harapanya ekonomi masyarakat petani bertumbuh secara luas sehingga program KUR ini dapat dinikmati seluruh masyarakat Indonesia.

“ Kami hanya ada 8 Unit, dengan 1 Kantor Cabang Pembantu (KCP) memang kantor BRI belum ada di 14 kecamatan di Sintang tapi para debitur yang berada di pedalaman yang jumlahnya banyak  ada yang berperan sekaligus menjadi agen Brilink sehingga merekalah yang membantu Kami di daerah,” tambah Arif.

Infrastruktur yang belum baik memang bukan alasan untuk BRI tidak menyalurkan KUR pada masyarakat secara adil, ada beberapa strategi yang dilakukan seperti menggunakan agen BRILink di daerah yang dinilai cukup efektif.

“ Kendati daerah tersebut berkembang namun jarak nya jauh dengan infrastruktur sulit, maka perlu ada pertimbangan keamanan sebab aturan Bank Indonesia (BI) memiliki batasan kas di satu kantor yang harus disetor, diluar batasan tersebut tidak diasuransikan, kan cukup beresiko juga,” kata Arif.

Dengan pemanfaatan IT (Informasi Teknologi) sebenarnya lebih simple para agen Brilink cukup menggunakan seluler dapat memonitor seluruh transaksi, dengan fitur-fitur yang lebih lengkap dengan jumlah Agen BRIlik di Sintang yang mencapai 3 ribu-an semakin memudahkan BRI dalam melakukan penetrasi pasar.

“ Tahun 2024, BRI menargetkan lebih besar lagi dengan dengan penambahan kredit 15 persen se Indonesia, kami masih menunggu dan berharap kucuran KUR dari pemerintah juga akan meningkat tahun depan sehingga lebih manantang,” ucapnya.

Untuk masyarakat perkotaan, BRI juga meluncurkan produk sendiri  menyasar para UMKM Mikro yang dapat mengakses permodalan melalui KUR Mikro seperti para pedagang keliling yang menjalankan usahanya mengunakan gerobag.

Para pedagang keliling ini memiliki kemauan berusaha namun masalah akses permodalan yang sulit, maka BRI memberi akses untuk mereka dengan platform dari Rp500 ribu  hingga Rp10 juta dengan masa pengembalian paling lama 1 tahun.

Kepala BRI Unit Pasar Inpres Sintang Elis mengatakan untuk sector ini dia memanfaatkan sekitar sekitar 700 agen diwilayah kerjanya.

“ Program ini punya BRI baru tahun ini kita luncurkan, dan respon pasarnya cukup bagus,” kata Elis.

Manajer  Business Mikro, Kantor Cabang BRI Sintang, Dadan menyatakan, beberapa sector usaha memang sempat mengalami kontraksi cukup keras pada saat pandemi covid-19, usaha wisata, perhotelan sempat lesu, namun usaha perkebunan cukup baik, pilihan BRI menyalurkan KUR pada sector perkebunan untuk menjaga keseimbangan mengingat sector ini cukup kokoh.

“ Kita  bersyukur tahun 2023 ini ekonomi pulih BRI dapat bergerak lebih lincah  menyasar seluruh sector UMKM, kami lihat nasabah dengan usaha baru bermunculan tahun ini,” ungkap Dadan

Share40SendTweet25Share10
Previous Post

Rangkaian HUT Ke – 128, BRI BO Daan Mogot Laksanakan Progran “Jaga Sungai Jaga Kehidupan ” Bersihkan Sungai Pesanggrahan

Next Post

Jelang HUT BRI ke-128, BRI Ketapang Adakan Sunatan Massal dan Pasar Murah di Kendawangan

admin

admin

Related Posts

BRI Region 8 Jakarta 3 Salurkan Bantuan BRIPeduli Renovasi Sekolah dan Beasiswa untuk Siswa SDN Cisoka III
News

BRI Region 8 Jakarta 3 Salurkan Bantuan BRIPeduli Renovasi Sekolah dan Beasiswa untuk Siswa SDN Cisoka III

Oktober 31, 2025
207
Bank BRI Kanca Bandara Soekarno-Hatta Serahkan Hadiah Undian Simpedes Periode II
News

Bank BRI Kanca Bandara Soekarno-Hatta Serahkan Hadiah Undian Simpedes Periode II

Oktober 29, 2025
206
Nikmatnya Sate, Praktisnya Bayar! BRI Hadirkan QRIS BRImo di Gerobak Bang Namin
News

Nikmatnya Sate, Praktisnya Bayar! BRI Hadirkan QRIS BRImo di Gerobak Bang Namin

Oktober 29, 2025
207
Bank BRI Kanca S. Parman Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila
News

Bank BRI Kanca S. Parman Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Oktober 29, 2025
206
Bank BRI Kanca S. Parman Gelar Sosialisasi Edukasi Proteksi Diri untuk UMKM Melalui Asuransi Pijar
News

Bank BRI Kanca S. Parman Gelar Sosialisasi Edukasi Proteksi Diri untuk UMKM Melalui Asuransi Pijar

Oktober 28, 2025
206
Bank BRI Kanca S. Parman Gelar Kegiatan Senam Bersama, Wujudkan Semangat Work-Life Balance di Lingkungan Kerja
News

Bank BRI Kanca S. Parman Gelar Kegiatan Senam Bersama, Wujudkan Semangat Work-Life Balance di Lingkungan Kerja

Oktober 28, 2025
206
Next Post
Jelang HUT BRI ke-128, BRI Ketapang Adakan Sunatan Massal dan Pasar Murah di Kendawangan

Jelang HUT BRI ke-128, BRI Ketapang Adakan Sunatan Massal dan Pasar Murah di Kendawangan

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Stay Connected test

  • 139 Followers
  • 63.8k Followers
  • 23.9k Followers
  • 99 Subscribers
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Asal Usul Nama Desa Pondok Ranji

Asal Usul Nama Desa Pondok Ranji

Januari 13, 2021
Masih Pakai Tanah Makam, Kantor Kelurahan Perigi Baru akan Pindah?

Masih Pakai Tanah Makam, Kantor Kelurahan Perigi Baru akan Pindah?

Maret 12, 2021
Seko Bantah, Walikota Jaktim  Plesiran di Masa Pandemi Covid-19

Seko Bantah, Walikota Jaktim Plesiran di Masa Pandemi Covid-19

April 21, 2021
Pendidikan Sespimti dan Sespimen Polri Tahun 2021 Resmi Dibuka

Pendidikan Sespimti dan Sespimen Polri Tahun 2021 Resmi Dibuka

Maret 24, 2021
Deretan Kasus Besar Yang Diungkap Calon Kapolri Tunggal di Bareskrim 

Deretan Kasus Besar Yang Diungkap Calon Kapolri Tunggal di Bareskrim 

BRI Region 8 Jakarta 3 Salurkan Bantuan BRIPeduli Renovasi Sekolah dan Beasiswa untuk Siswa SDN Cisoka III

BRI Region 8 Jakarta 3 Salurkan Bantuan BRIPeduli Renovasi Sekolah dan Beasiswa untuk Siswa SDN Cisoka III

Asal Usul Nama Desa Pondok Ranji

Asal Usul Nama Desa Pondok Ranji

Walikota Tangsel Dampingi Menkominfo Tinjau Puskesmas Jurang Mangu

Walikota Tangsel Dampingi Menkominfo Tinjau Puskesmas Jurang Mangu

BRI Region 8 Jakarta 3 Salurkan Bantuan BRIPeduli Renovasi Sekolah dan Beasiswa untuk Siswa SDN Cisoka III

BRI Region 8 Jakarta 3 Salurkan Bantuan BRIPeduli Renovasi Sekolah dan Beasiswa untuk Siswa SDN Cisoka III

Oktober 31, 2025
Bank BRI Kanca Bandara Soekarno-Hatta Serahkan Hadiah Undian Simpedes Periode II

Bank BRI Kanca Bandara Soekarno-Hatta Serahkan Hadiah Undian Simpedes Periode II

Oktober 29, 2025
Nikmatnya Sate, Praktisnya Bayar! BRI Hadirkan QRIS BRImo di Gerobak Bang Namin

Nikmatnya Sate, Praktisnya Bayar! BRI Hadirkan QRIS BRImo di Gerobak Bang Namin

Oktober 29, 2025
Bank BRI Kanca S. Parman Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Bank BRI Kanca S. Parman Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Oktober 29, 2025

Recent News

BRI Region 8 Jakarta 3 Salurkan Bantuan BRIPeduli Renovasi Sekolah dan Beasiswa untuk Siswa SDN Cisoka III

BRI Region 8 Jakarta 3 Salurkan Bantuan BRIPeduli Renovasi Sekolah dan Beasiswa untuk Siswa SDN Cisoka III

Oktober 31, 2025
207
Bank BRI Kanca Bandara Soekarno-Hatta Serahkan Hadiah Undian Simpedes Periode II

Bank BRI Kanca Bandara Soekarno-Hatta Serahkan Hadiah Undian Simpedes Periode II

Oktober 29, 2025
206
Nikmatnya Sate, Praktisnya Bayar! BRI Hadirkan QRIS BRImo di Gerobak Bang Namin

Nikmatnya Sate, Praktisnya Bayar! BRI Hadirkan QRIS BRImo di Gerobak Bang Namin

Oktober 29, 2025
207
Bank BRI Kanca S. Parman Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Bank BRI Kanca S. Parman Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Oktober 29, 2025
206
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan
  • Indeks Berita
Call us: +1 234 JEG THEME

© 2021 - LINTASNEWS.CO.ID .

No Result
View All Result
  • HOME
  • EKONOMI
  • DPRD
  • PEMERINTAHAN
  • KESRA
  • AGENDA KEGIATAN
  • PEMBANGUNAN
  • BERITA WILAYAH
  • POTRET TANGSEL

© 2021 - LINTASNEWS.CO.ID .